Berita

Rapat Dinas : Tekankan Disiplin Guru Pegawai

Rapat Dinas : Tekankan Disiplin Guru Pegawai

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) – Pada bulan Ramadan kali ini MTsN 3 Sleman mengelar  rapat dinas pada Kamis (14/3/2024) di ruang kelas VIIID. Rapat yang dipimpin langsung oleh  Kepala Madrasah dan diikuti oleh seluruh pegawai ini  dimulai dari pukul 11:00 hingga 13:00 WIB. Pada kesempatan tersebut Kepala Madrasah menekankan kepada pegawai untuk terus meningkatkan disiplin kerja dengan mengimbau kehadiran pegawai di madrasah tepat waktu.

Pada rapat tersebut juga disampaikan beberapa informasi dari beberapa Wakil Kepala Madrasah. Pada Bidang Kurikulum,Waka Kurikulum menyampaikan informasi-informasi terkait pelaksanaan kegiatan belajar mengajar pada bulan Ramadan. KBM selama Ramadan tersedia hanya 11 hari dengan jadwal yang sudah diatur secara proposional. Selain itu pada bulan berkah ini juga akan dilaksanakan ASTS untuk kelas VII dan VIII.  Pelaksanaannya  pada tanggal 18-22 Maret 2024.

Kelas IX yang tidak ada kegiatan ASTS akan belajar biasa, yaitu pemantapan materi untuk persiapan PPAD ke-3 yang akan dilaksanakan pada tanggal 25-27 Maret 2024. Selain itu Kegiatan Asesmen Madrasah untuk kelas IX yang  akan dilaksanakan pada tanggal 23 April 2024 pun turut dibeberkan oleh Waka Kurikulum.

Selain itu, Waka Kesiswaan pun membagi informasi yang tak kalah penting. Ternyata banyak agenda di bulan Ramadan ini, yaitu pengajian dan bukber untuk kelas VIII, IX, guru, dan pegawai yang akan dilaksanakan pada tanggal 22 Maret 2024, pesantren ramadan untuk kelas VII, maration, sunur, PPDB, wisuda kelas IX, manasik haji, deklarasi madrasah ramah anak. Rencana kegiatan classmeeting pun tak luput dari pantauan waka ini

Lebih lanjut, pada rapat tersebut juga Tim Waka Humas membahas mengenai kegiatan syawalan yang  akan dilaksanakan pada 20 April 2024, infaq, dan kegiatan IMTAQ

Terakhir adalah dari Tim Waka Sarana dan Prasarana. Tim ini memaparkanan tentang pembelian LCD,printer,perbaikan konblok,perbaikan tempat berteduh siswa,server yang rusak, dan jendela kelas VII C dan VII D. (sil)


Tanggapan

Artikel Lainnya