Tingkatkan Kemahiran Berbahasa, Guru MTsN 3 Sleman Ikuti Diklat dari Balai Bahasa Yogyakarta
Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) – Dalam upaya meningkatkan kompetensi kebahasaan, Qismatun Nihayah, guru Bahasa Indonesia MTs Negeri 3 Sleman, mengikuti Diklat Kemahiran Berbahasa yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa Yogyakarta (BBY) bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama DIY. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pendampingan tahap II yang digelar secara daring pada Selasa, 19 Agustus 2025.
Sesi kali ini difokuskan pada materi Membaca, yang diawali dengan pengerjaan pretest melalui Google Classroom. Soal-soal yang dikerjakan para peserta tersebut kemudian dibahas bersama dalam sesi diskusi melalui Zoom Meeting.
Endah Nur Fatimah selaku pemateri membuka diskusi dengan membahas soal pretest bersama peserta. Diskusi berlangsung interaktif dan menjadi ajang refleksi pemahaman peserta terhadap materi membaca. Setelah itu, Joko Sugiarto memberikan materi penyegaran seputar kaidah kebahasaan, guna memperkuat landasan teoretis dan praktik peserta dalam penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
Di penghujung kegiatan, peserta diminta untuk menyelesaikan tes akhir yang mencakup aspek kaidah kebahasaan dan membaca, yang juga diunggah melalui Google Classroom. Partisipasi dalam diklat ini menunjukkan komitmen guru MTsN 3 Sleman, khususnya dalam bidang Bahasa Indonesia, untuk terus belajar dan mengembangkan diri demi peningkatan kualitas pembelajaran di madrasah. (nay)
 
                                


 
                              		
                                	 
                              		
                                	 
                              		
                                	









